Tentang Kami
Pondok Pesantren Darul Muslimin Muhammadiyah, yang didirikan sejak tahun 2018, berkomitmen membentuk generasi yang berakhlak mulia dan berprestasi. Berawal hanya dengan 7 santri, kini pondok ini telah berkembang pesat dengan jumlah santri aktif mencapai 102 siswa dan siswi untuk jenjang SMP dan SMA. Visi utama kami adalah mencetak para hafidz dan hafidzah Al-Qur'an, yang akan menjadi pemimpin berkarakter dan berilmu di masa depan.
Selain pendidikan tahfidz, Pondok Pesantren Darul Muslimin Muhammadiyah juga mengajarkan ilmu diniyyah dan pelajaran umum yang sesuai dengan kurikulum nasional. Santri-santri kami dibekali ilmu dasar sesuai tingkatan, mulai dari pengetahuan agama hingga ilmu sains dan sosial. Dengan pendekatan terpadu, kami memberikan pondasi yang kuat, sehingga santri memiliki pemahaman komprehensif dalam bidang agama dan ilmu pengetahuan modern.
Kami juga memperhatikan minat dan bakat santri dengan serius. Melalui pemetaan potensi dan bimbingan khusus, kami mengarahkan santri sesuai keunggulan masing-masing. Melalui platform digital kami, DMM BLOG, santri dapat mengembangkan bakat dan kreativitasnya dalam bentuk karya-karya nyata. Platform ini menjadi sarana bagi santri untuk belajar, berekspresi, dan mengeksplorasi bakat mereka, sekaligus mempersiapkan mereka menghadapi tantangan era digital.








sebuah karya santri & santriwati
Lokasi Pondok Putra
Alamat
Mangiran, Lamong, Kec. Badas, Kab. Kediri, Jawa Timur
Mangiran, Lamong, Kec. Badas, Kab. Kediri, Jawa Timur